Syukuran HUT Pekanbaru ke-236 Dikemas Sederhana

Wali Kota Firdaus tengah memberikan sambutan pada puncak HUT Kota Pekanbaru, Selasa (23/06/2020)

PEKANBAU (Outsiders) – Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Kota Pekanbaru menyambut hari-jadinya yang ke-236 tahun ini di tengah pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19). Kondisi ini menjadi tantangan bagi Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru untuk tetap bisa menggerakkan produktivitas masyarakat namun aman dari ancaman Covid-19.

Bacaan Lainnya

Kenaikan penyebaran Covid-19 masih fluktuatif. Kemarin, terdapat pertambahan kasus positif 13 orang. Ini membuat total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Pekanbaru mencapai 65 orang.

Diketahui 39 orang dinyatakan sembuh, 21 orang masih dirawat dan 5 orang meninggal dunia. Ini merupakan kasus terbanyak penambahan terjadi dalam satu hari selama Covid-19 mewabah di Pekanbaru.

Diakui Wali Kota (Wako) Pekanbaru Dr H Firdaus ST saat diwawancarai, Selasa (23/6), Covid-19 memberikan pukulan yang besar bagi ibukota Provinsi Riau ini. Hal itu yang harus dihadapi. ’’Bagaimana kita mampu menggerakkan masyarakat yang produktif dan dan aman Covid-19,’’ tuturnya.

Dikatakan Wako Pekanbaru, agar bisa keluar dari Covid-19, pemerintah harus bekerja keras, cerdas dan ikhlas. ’’Bagaimana keluar dari krisis kesehatan, sosial dan ekonomi saat ini. Pemerintah yang cerdas harus mampu menggerakkan masyarakat nya agar mampu keluar dari Covid-19,’’ tegasnya.

Karena itulah, di HUT ke-236 Kota Pekanbaru, pemko mengangkat tema “Bersempena Hari Jadi Kota Pekanbaru, Kita Tingkatkan Kewaspadaan Terhadap Covid-19 Dengan tatanan Hidup Baru Dalam Penumbuhan Ekonomi Dalam Rangka Mewujudkan Smart City Madani”.

Wali Kota Pekanbaru, Firdaus, saat memotong tumpeng pada puncak HUT Kota Pekanbaru, Selasa (23/06/2020)

Ditempat terpisah, Gubernur Riau, H Syamsuar ucapkan selamat untuk masyarakat dan Kota Pekanbaru, serta berharap Kota Pekanbaru terus menjadi kota kebangaan bagi masyarakat Riau sebagai ibukota provinsi Riau.

Hal tersebut disampikan, Gubernur Riau,  Syamsuar, di posko penanganan Covid-19 Riau, Senin (21/6/2020).  

Gubernur Riau juga mengharapkan Kota  Pekanbaru terus maju menjadi kota impian masyarakat sesuai perkembangan kecanggihan teknologi saat ini.

Selain itu, Syamsuar juga tidak lupa berpesan kepada Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, sebagai ibukota provinsi bisa menjadi ikon dan kota percontohan bagi kota dan kabupaten lain di Riau. Terutama terkait keindahan, kebersiahan, asri dan lainya yang selama ini jadi kebangaan.

“Jadi saya ucapakan selamat ulang tahun Ke-236 untuk Pekanbaru dan juga masyarakat agar kedepan terus di jaga di pelihara sebagaimana mestinya,” katanya.

Selain itu kata mentan Bupati Siak ini, Pemko Pekanbaru juga bisa terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan maksimal. Hal ini juga sesuai dengan apa yang telah diterapkan sebelumnya bisa ditingkatkan lagi dengan baik

“Untuk pelayanan memang Pekanbaru sudah memiliki pelayanan yang sangat bagus, hal itu terlihat pada pelayanan satu pintu yang sudah ditetapkan. Untuk itu kita harapkan terus tingkatkan lagi sehingga pelayanan pada masyarakat akan lebih maksimal,” jelasnya.(ADV)**

Pos terkait