Amin Syukri terpilih nahkodai PWI Rohul

Pasirpengaraian (Outsiders) – Amin Syukri reporter Pekanbaru MX wilayah Rokan Hulu terpilih menjadi Ketua PWI Riau periode 2021 -2024 dalam konferensi V PWI Rohul, Sabtu (14/8), di Pasir Pengaraian.

Terpilihnya Amin setelah penjaringan tahap pertama dari 17 orang pemilik suara sah anggota PWI Rohul.
Dalam penjaringan tahap pertama tersebut Amin Syukri memperoleh 15 suara. Dan Ari Ezwindra mendapatkan 12 suara. Sementara calon ketiga mendapatkan 3 suara.

Bacaan Lainnya

Setelah salah seorang calon yang mendapatkan suara dua terbanyak, yakni Ari Ezwendra mengundurkan diri sebagai calon ketua PWI Rohul otomatis Amin Syukri ditunjuk sebagai Ketua PWI Rohul terpilih.

Kepada wartawan Ketua Terpilih Amin Syukri mengatakan berterimakasih kepada rekan rekan seperjuangan anggota PWI Rohul yang sudah mempercayakan nya jadi ketua PWI untuk periode 2021 – 3024 mendatang.
Selain itu Amin ketua terpilih komit untuk menjalankan amanah yang sudah dibebankan di pundaknya dengan sebaik baiknya sesuai dengan ketentuan dan aturan PWI sebagai organisasi wartawan yang sudah diakui.

Konferensi V PWI Rohul ini dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Rohul Indra Gunawan mewakili bupati Sukirman.
Dalam sambutannya Wabup yang juga sebagai Dewan Penasehat PWI Rohul mengharapkan konferensi ini dapat melahirkan pemimpin PWI Rohul yang lebih baik kedepannya.
Dalam konferensi kali Wabup yang akrab dipanggil Ujang Lurah ini menyatakan kenetralitasnya agar PWI Rohul bisa lebih mandiri dalam menentukan sikap dan kemajuan organisasi (**/rilis)

Ramadhan Kareem

Pos terkait