Wisata Dayun, Role Model Kampung Wisata di Siak

Siak (Outsiders) – Nominasi 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022, Desa Wisata Dayun diharapkan mampu menjadi role model bagi desa wisata di Kabupaten Siak, hal ini disampaikan Paula Chandra selaku Kepala Bidang Destinasi Pariwisata dan Industri Kabupaten Siak, kompleks istana Siak, Senin (09/05/2022)

Untuk diketahui, ADWI merupakan penghargaan yang diberikan kepada desa wisata yang bersifat mandiri yang ada di lingkup seluruh Indonesia dan dinilai langsung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Bacaan Lainnya

“Jadi, ADWI merupakan sebuah penghargaan yang diberikan kepada desa wisata yang mandiri. Dalam artian, desa wisata ini dibangun dan dikelola oleh masyarakat, dan juga pokdarwis desa itu sendiri, bukan dibawah naungan dinas pariwisata”, terang Paula.

Paula mengungkapkan, untuk tahun ini, Kabupaten Siak mengikutsertakan 10 desa wisata yang ada di Kabupaten Siak dalam ADWI 2022. Dua diantaranya, masuk kedalam nominasi 300 besar yakni Desa Wisata Mempura, dan juga Desa Wisata Dayun yang masuk kedalam 50 besar.

“Desa wisata yang diusulkan oleh Kabupaten Siak untuk mengikuti ajang ADWI 2022 ada 10. Hanya saja, yang masuk dalam kategori ini hanya dua, yang mana masuk kedalam 300 besar ADWI tahun ini ada Desa Wisata Mempura, dan juga Desa Wisata Dayun yang masuk ke dalam 50 besar”, ujar Paula.

Adapun Desa Wisata Dayun, sebelumnya sudah mengikuti ajang ADWI untuk tahun kedua. Dimana pada tahun sebelumnya, desa ini masuk kedalam 300 besar, dan terdapat peningkatan untuk tahun ini, sehingga masuk ke dalam 50 besar.

Dalam pemberian anugerah ADWI 2022, desa wisata yang mendapat penilaian dari 7 aspek penilaian yang meliputi; daya tarik pengunjung, suvenir, homestay, toilet umum, CHSE, Digital dan kreatif, dan kelembagaan. Untuk Desa Wisata Dayun, memiliki keunggulan di tiga aspek, yakni pada pon 1,3, dan 7.

“Desa wisata Dayun memiliki keunggulan pada tiga poin dalam penilaian ADWI, poin 1,3, dan 7. Daya tarik pengunjung, CHSE, dan kelembagaan desa, yang mengantarkan Dayun kedalam 50 besar”, tambah Paula lagi.

Selanjutnya, Desa wisata Dayun melakukan persiapan berupa perbaikan secara fisik untuk menghadapi penilaian yang nanti akan dinilai langsung oleh Sandiaga Uno selaku KEMENPAREKRAF RI. (Lia)

Pos terkait